Info Sekolah
Kamis, 08 Jan 2026
  • MAN 1 GUNUNGKIDUL MANTAP - MANDIRI - AKHLAKUL KARIMAH - NASIONALIS - TERAMPIL - ADAPTIF - PRESTASI
  • MAN 1 GUNUNGKIDUL MANTAP - MANDIRI - AKHLAKUL KARIMAH - NASIONALIS - TERAMPIL - ADAPTIF - PRESTASI

Dua Siswi MAN 1 Gunungkidul Raih Juara III Lomba Desain dan Peragaan Busana Kasual

Peraih : HANIFAH NUR AHSANI dan TSAQIFA RACHMAN

Wonosari (MAN 1 Gunungkidul) – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan siswa MAN 1 Gunungkidul di kancah kompetisi seni dan kreativitas. Dua siswi MAN 1 Gunungkidul, Hanifah Nur Ahsani dan Tsaqifa Rachman, berhasil meraih Juara III dalam Lomba Desain dan Peragaan Busana Kasual yang digelar di MAN 2 Kulonprogo pada Selasa, 23 Desember 2025. Lomba ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ibu dan HUT Dharma Wanita Persatuan Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY.

Kedua siswa tersebut menampilkan karya busana kasual yang kreatif dan apik, menunjukkan sense of fashion serta kemampuan merancang yang menarik perhatian dewan juri. Keberhasilan mereka tidak lepas dari bimbingan dan pendampingan Ibu Rindang, guru Tata Busana MAN 1 Gunungkidul, yang bertindak sebagai konsultan desainer bagi kedua siswa.

Ibu Rindang menyampaikan bahwa Hanifah dan Tsaqifa merupakan siswa yang memiliki minat dan bakat yang kuat dalam bidang desain mode dan peragaan busana. “Mereka selalu aktif dan bersemangat dalam mengikuti pelajaran keterampilan Tata Busana. Rasa ingin tahu mereka terhadap berbagai model pakaian dan teknik mendesain yang baik sangat tinggi, dan itu terlihat dari perkembangan karya mereka,” ujarnya.

Kepala MAN 1 Gunungkidul, Bapak H. Kholis Muhajir, S.Ag., M.S.I., menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi atas prestasi yang diraih kedua siswi tersebut. “Kami sangat bangga dengan pencapaian Hanifah dan Tsaqifa. Prestasi ini membuktikan bahwa bakat dan kreativitas siswa madrasah dapat bersaing di tingkat regional,” ungkapnya.

Beliau juga berharap prestasi ini dapat menginspirasi siswa lain yang mengikuti pelajaran keterampilan Tata Busana. Di akhir sambutannya, beliau memberikan pesan khusus: “Teruslah belajar dan eksplorasi kemampuan kalian, terutama dalam mendesain pakaian muslimah yang kreatif dan modern. Dengan begitu, potensi kalian tidak hanya tersalurkan, tetapi juga dapat menjadi peluang untuk menciptakan lapangan pekerjaan, baik untuk diri sendiri maupun orang lain di masa depan.”

Keberhasilan ini diharapkan dapat memotivasi siswa MAN 1 Gunungkidul lainnya untuk terus mengembangkan bakat dan kreativitas di berbagai bidang, serta menunjukkan bahwa madrasah bukan hanya unggul dalam akademik, tetapi juga dalam pengembangan keterampilan dan seni.