Wonosari (MAN 1 Gunungkidul) – MAN 1 Gunungkidul kembali menorehkan prestasi membanggakan. Tim inovasi MAN 1 Gunungkidul berhasil meraih Juara Harapan 3 dalam ajang Krenovamaskat Indah Pelita Gunungkidul yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Daerah (Bappeda) Kabupaten Gunungkidul.
Kompetisi ini diikuti oleh 36 karya inovatif dari berbagai jenjang, salah satunya kategori sub lomba Pelajar SMA/SMK sederajat bidang inovasi makanan. Dari puluhan peserta, karya tim MAN 1 Gunungkidul berhasil masuk dalam nominasi 6 besar terbaik sebelum akhirnya ditetapkan sebagai Juara Harapan 3.
Karya yang diusung berjudul “Browsing (Brownies Singkong) – Brownies Isi Tiwul. Brownies Sehat Inovatif Gunungkidul, Perpaduan Lokal dan Modern sebagai Alternatif Oleh-Oleh Khas Gunungkidul”. Inovasi ini menggabungkan bahan pangan lokal khas Gunungkidul berupa singkong dan tiwul, dengan konsep modern brownies yang digemari masyarakat luas.
Penganugerahan penghargaan dilaksanakan pada puncak acara dan diserahkan langsung oleh Bupati Gunungkidul kepada para pemenang. Keberhasilan ini menjadi bukti kreativitas dan semangat pelajar MAN 1 Gunungkidul dalam mengembangkan potensi lokal melalui inovasi pangan.
“Alhamdulillah, kami bersyukur dapat meraih juara harapan 3. Semoga karya ini bisa menjadi inspirasi sekaligus alternatif oleh-oleh khas dari Gunungkidul yang sehat, inovatif, dan bernilai jual,” ungkap Kepala MAN 1 Gunungkidul, Kholis Muhajir S.Ag MSI.
Dengan prestasi ini, MAN 1 Gunungkidul menunjukkan komitmennya tidak hanya dalam bidang akademik, tetapi juga dalam melahirkan karya kreatif yang bermanfaat bagi masyarakat.